Karawang | Dpdiwoikarawang – Bupati Karawang Aep Syaepullah turut menarik perhatian saat menghadiri kegiatan panen raya di Kecamatan Cilebar, Kabupaten Karawang, Rabu (7/1/2026). Orang nomor satu di Karawang itu memilih menggunakan sepeda motor untuk menuju lokasi kegiatan.
Keputusan tersebut diambil menyusul padatnya akses jalan menuju area persawahan yang menjadi lokasi panen raya. Antusiasme masyarakat yang tinggi serta terbatasnya jalur kendaraan membuat lalu lintas di sekitar Cilebar mengalami kepadatan sejak pagi hari.
Dengan mengenakan pakaian sederhana, Aep Syaepullah tampak membonceng sepeda motor untuk menembus keramaian. Kehadirannya disambut warga yang memadati sisi jalan, sebagian di antaranya mengabadikan momen tersebut menggunakan ponsel.
Sumiati, salah seorang warga Cilebar, mengaku senang melihat langsung Bupati Karawang hadir di tengah masyarakat meski harus naik motor.
“Saya senang sekali melihat langsung Bupati Karawang Pak Aep Syaepullah datang ke panen raya naik motor. Itu menunjukkan beliau benar-benar ingin hadir di tengah masyarakat, meskipun jalanan padat. Semoga perhatian pemerintah ke petani Karawang terus meningkat dan hasil panen kami makin baik,” ujar Sumiati.
Panen raya di Cilebar ini merupakan bagian dari agenda nasional penguatan sektor pertanian dan swasembada pangan. Kegiatan tersebut juga dihadiri Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, sejumlah menteri, serta kepala daerah dari berbagai wilayah.
Bupati Karawang Aep Syaepullah menegaskan, panen raya ini menjadi bukti bahwa Karawang tetap memegang peran strategis sebagai salah satu lumbung padi nasional. Ia berharap sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dapat terus diperkuat demi meningkatkan kesejahteraan petani.



