KARAWANG | DPDIWOIKARAWANG.INFO – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Karawang menggelar upacara bendera di lapangan utama Lapas, Senin (10/11/2025). Kegiatan berlangsung dengan khidmat dan penuh makna, diikuti oleh seluruh petugas serta perwakilan warga binaan pemasyarakatan.
Upacara dimulai dengan pengibaran bendera Merah Putih, diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan dengan pembacaan UUD 1945 dan pesan-pesan pahlawan. Seluruh peserta mengikuti jalannya upacara dengan penuh kesungguhan sebagai bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia.
Bertindak sebagai pembina upacara, Kepala Seksi Kegiatan Kerja Lutfi Ari Bimoko mewakili Kepala Lapas Kelas IIA Karawang, membacakan Sambutan Menteri Sosial Republik Indonesia. Dalam amanat tersebut disampaikan bahwa peringatan Hari Pahlawan bukan sekadar seremonial, melainkan momentum untuk meneladani semangat juang, pengorbanan, dan nasionalisme para pahlawan bangsa.
“Pahlawan adalah mereka yang berjuang tanpa pamrih demi masa depan bangsa. Kita semua memiliki tanggung jawab untuk melanjutkan perjuangan mereka dengan bekerja tulus, berintegritas, dan berkontribusi bagi kemajuan negeri,” ujar Lutfi Ari Bimoko dalam amanatnya.
Kegiatan ini juga menjadi sarana untuk menumbuhkan semangat kebangsaan dan nasionalisme di kalangan petugas maupun warga binaan, agar nilai-nilai perjuangan para pahlawan dapat dihayati dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam proses pembinaan di lingkungan Lapas.
Upacara berlangsung dengan tertib, aman, dan penuh kekhidmatan hingga akhir acara, meninggalkan kesan mendalam serta menumbuhkan rasa bangga dan cinta tanah air di hati seluruh peserta.



